Ada pepatah yang mengatakan rumput tetangga lebih hijau. Tapi mungkin banyak yang tidak sadar bahwa tetangga itu adalah kita sendiri yaitu Indonesia. Indonesia memang ‘hijau’ dalam berbagai hal. Banyak yang menginginkan negaranya seperti Indonesia. Indonesia punya kekayaan alam yang berlimpah dimana setiap manusia yang hidup di bumi membutuhkannya untuk hidup. Berbagai tanaman tumbuh di tanah Indonesia sehingga menopang kebutuhan pangan. Banyak beragam spesies fauna yang hidup di bumi nusantara dimana beberapa dari fauna tersebut menjadi sumber protein di piring kita. Atau keindahan alam yang unik yang menjadi sumber penghasilan bagi fotografer. Belum lagi ragamnya adat dan budaya yang tidak dimiliki di belahan dunia lain.
Dengan keragaman tersebut banyak sekali keunikan dari Indonesia yang setiap manusia akan kagum pada saat pertama kali melihatnya. Contohnya saja bagaimana batik sudah seperti fashion yang berkelas. Tidak perlu pembuatan merk yang dimiliki oleh suatu individu namun batik sudah menjadi ‘brand’ tersendiri milik Indonesia. Dari keragaman adat dan budaya juga muncul cita rasa makanan khas yang hanya ada di Indonesia. Rendang sudah diakui oleh kuliner internasional sebagai hidangan terenak. Kalau kita teliti dari bahan pembentuknya rendang, jelas saja menjadi makanan terenak. Segala macam bumbu-bumbu ada di bahan dasar pembuatan rendang dan beberapa dari bahan-bahan tersebut tidak ada di luar Indonesia.
Read More...
Dengan keragaman tersebut banyak sekali keunikan dari Indonesia yang setiap manusia akan kagum pada saat pertama kali melihatnya. Contohnya saja bagaimana batik sudah seperti fashion yang berkelas. Tidak perlu pembuatan merk yang dimiliki oleh suatu individu namun batik sudah menjadi ‘brand’ tersendiri milik Indonesia. Dari keragaman adat dan budaya juga muncul cita rasa makanan khas yang hanya ada di Indonesia. Rendang sudah diakui oleh kuliner internasional sebagai hidangan terenak. Kalau kita teliti dari bahan pembentuknya rendang, jelas saja menjadi makanan terenak. Segala macam bumbu-bumbu ada di bahan dasar pembuatan rendang dan beberapa dari bahan-bahan tersebut tidak ada di luar Indonesia.